Home

Sabtu, 11 Desember 2010

LEC ( LIBELS ENGLISH COMMUNITY ) ^_^

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Kali ini , saya ingin bercerita tentang rutinitas saya di luar sekolah alias diluar semua kebisingan kelas , dan semua pelajaran di sekolah .. Seperti anak - anak sekolahan yang lain selain belajar di kelas kita sebagai siswa juga dituntut untuk membina pengetahuan , minat dan bakat di luar sekolah ,, dan media yang paling pas ialah Ekstrakulikuler ...

Di Libels ( SMAN 15 Makassar ) , saya memilih 2 ekskul ,, yakni LEC ( libels english community ) dan Remaja Masjid ... dan sampai sekarang saya nggak tahu apa yang membuat saya memilih ekskul itu .. ^^ ..
Nah , disini saya akan bercerita sedikit tentang LEC , Libels English Community .. Salah satu Ekskul yang memiliki peranan yang besar dalam peningkatan prestasi SMAN 15 Makassar ,, Kalau mau ditanya berapa pialanya ,, ckckc tidak bisa dihitung dengan hitungan jari ( terus pake apa dong ?? ) saking banyaknya .. ( cie ,, cie show off ^_^ ) . Namun diantara semua kelebihan itu ,, ekskul ini ada juga kekurangannya ,, yakni kurangnya Siswa yang bertahan lama alias menetap di LEC .. Pada awalnya mereka memiliki antusiasme yang tinggi .. Namun seiring berjalannya waktu mereka satu persatu pergi dan meninggalkan LEC .. :'(

Di LEC terdapat 3 Bagian penting , yakni English Debate , Speech dan Story Telling .. Nah saya Masuk dan menjadi Anggota English Debate . Pada awalnya saya cuman ikut - ikutan saja , namanya juga masih kelas X jadi masih anak baru . dan kesan pertama yang saya dapatkan ialah ...
1. Bosan
2. Nggak Mengerti mereka sedang bicara apa ?? dan sedang memperdebatkan apa ??
3. Panas ( yah , Markasnya LEC itu di ruang Multimedia yang suhunya super panas untuk ukuran manusia normal ..)
Namun , semua kesan buruk itu berubah , ketika saya sudah berada dan aktif di dalam English Debat . Orang yang pertama kali memperkenalkan English Debate ialah Pembina LEC sekaligus Guru Bahasa Inggris , bapak Syamsuddin Wahid Spd . Beliaulah guru yang memberitahu saya dan teman – teman tentang English Debate dan sekaligus guru yang paling dekat dengan Saya pribadi .. ( Thank’s Sir!^_^) selain itu beliau jugalah yang mempercayai saya dan selalu membuat saya berani untuk mengikuti English Debate Competition ^_^ For Mr.Syam ( panggilan untuk beliau ) I just wanna say Thank You !!!
Next .. di LEC say bertemu dan berteman dengan orang – orang yang sangat berbeda .. namun memiliki tujuan dan Ambisi yang sama untuk meningkatkan minat mereka berbahasa Inggris melalui LEC ,, Yakni …

1. Muh . Fahmi Masda
Biasa dipanggil Fahmi .. ialah orang yang paling tertarik dengan debat serta teman LEC yang paling dekat . Meski berasal dari lulusan pesantren tapi kalau soal berbahasa ia nomor wahid di LEC , fahmi bisa .. Bahasa Inggris , Bahasa Arab , Bahasa Indonesia , Bahasa Bugis , Bahasa Planet ( memang ada ?? ) dan masih banyak bahasa yang bisa dimengerti maupun tidak dimengerti oleh manusia manapun selain dia .Nah di LEC dia memiliki peran yang penting , ia terbaik di English Debate dan paling tahu seluk beluk debat lebih banyak diantara kami anak debat . jadi jangan pernah ragu untuk bertanya dengan Fahmi tentang debat . Nah saking kecanduan dengan debat , Fahmi kalau online di Warnet pasti buka situs I-Debate.com , yang isinya penuh dengan Motion yang sering diperbincangkan . Bahkan kalau lagi boncengan di motorpun pasti dia akan mulai mengajak saya berdebat dengan motion yang agak aneh , seperti
Not Allow Helmet in Indonesia , Dislike the Unveil Girl , Delete All of the rule at Senior High School , exc ….^0^

2. Fachrizal Fajrin
Biasa dipanggil Fajrin , ialah orang yang paling lucu , rame , dan asik di LEC , sekaligus sebagai Ketua LEC yang baru . Fajrin meski memiliki berat di atas Normal alias Gendut ,, ( hehe , peace ) , tapi tampangnya nggak sangar atau seram , justru fajrin itu yang paling lucu dan menggemaskan di LEC , selain itu dia juga termasuk anak – anak debater seperti saya dan fahmi dan termasuk partner abadinya Fahmi kalau lomba debat . Pada awal ketemu sih pas di tes masuk SMA , saat itu saya kira Fajrin itu orangnya sangar dan pintar , maklum badannya besar terus pakai kacamata . Tapi ternyata ,,,,
Nah , Fajrin itu beda dengan Fahmi yang sedikit serius , Fajrin itu orangnya santai meski sedikit menjengkelkan dalam beberapa hal , tapi cukup mennyenangkan jika diajak bercanda . Hehe begitulah Fajrin


3. Abdurrahman Saleh
Biasa dipanggil Aman , salah satu anak dari Guru Agama SMAN 15 Makassar , yakni Pak Usman yang terkenal sangar dan menakutkan . Diantara kami bertiga , mungkin dia yang paling pendiam , meski sering Emotional ( keturunan bapak , hehe ) tapi justru itu yang membuat saya senang berteman dan akrab dengan Aman . Selain itu , diantara kami bertiga Aman ialah yang terpintar dan terjenius . Cuman tidak diketahui oleh teman – teman yang lain , karena Aman itu orangnya ragu2 dan mengalah sehingga kalau ada Tanya jawab soal pengetahuan umum , kalau Aman tahu , dia justru tidak angkat tangan tapi mlah kasih tahu kami , sehingga kami yang tidak tahu apa2 , kadang-kadang dapat nilai gratis dari Guru yang tidak lain karena Aman ( hehe .. ^_^ )
Selain itu diantara Fahmi dan Fajrin , Aman yang paling mudah diatur dan tidak macam – macam tentang segala hal . Cuman dasar Aman itu orangnya pemalu , jadinya kadang – kadang kami yang selalu membantu Aman dalam segala hal , meskipun sebenarnya dia bisa . ..

Sebenarnya ,, masih banyak cuman hanya ini yang bisa saya perkenalkan , untuk kalian semua tentang Ekskul LEC , yang saya masuki ,, ^_^ ,
Ehmmmmm ,, mungkin setelah saya tidak di SMAN 15 Makassar saya akan selalu mengenang LEC , terutama orang – orang yang saya kenal didalamnya …


Thank you so much Libels English Community ,, ( LEC ) ……………………………..^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar